Cari Blog Ini

Senin, 06 April 2009

MEMBACA EMAIL YAHOO via YAHOO DESKTOP

Pengen buka yahoo mail di desktop kita???? Tanpa harus susah-susah buka di browser internet, apalagi kalo jaringan internet kita lemah banget, so pasti cukup lemot kan untuk buka www.yahoo.com di browser internet kita, tapi sekarang jangan bingung lagi ….. cos sekarang udah ada aplikasi yang mudah tuk buka yahoo mail di deztop kita, ne alamat nya, bagi yang berminat silahkan downloads ya…… tenang aj gratis kok.. hehehe….



(copy link diatas setelah itu paste di internet browser kamu, dah gitu klik tulisan download from IDWS)
Setelah selesai download, buka aplikasi tersebut. Klik dua kali untuk proses install nya

Gambar 1. Software zimbra yahoo desktop
Gambar 2. Proses loading instal
Gambar 3. Proses pemilihan bahasa
Seperti biasa bahasa yang kita pilih bahasa international yaitu bahasa inggris ya kannnn…????
Seperti biasa proses install nya hanya dengan tekan next-next aj kok gampang kan…
Jangan lupa klik I accept the agreement ya supaya tombol next nya bisa kita klik…
Biar kan tempat install nya seperti yang udah ada ya kalo bias jangan dirubah
Setelah proses install nya selesai secara otomatis software nya akan terbuka, dan kita tinggal seting aja sesuai dengan email yang udah kita buat.
Ne tampilan awal proses loading nya software yahoo zimbra desktop
Klik Set Up an Account untuk menentukan account email kita.
Setelah itu klik Yahoo! Mail Account jika account email kita yang yahoo, ada juga yang Gmail, tergantung account email kamu, tinggal milih kok…. Ada 5 aplikasi yang disediakan.
Isi formulir yang disediakan. Seperti contoh yang diatas. Jika ingin mendownload semua email dan folder yang sudah ada, centang Sync all server folder (slow with large mailbox). Setelah itu klik Save Setting. Secara otomatis account email kamu udah tersimpan, dan ketika kita membuka yahoo zimra desktop langsung masuk ke email kamu tanpa harus mengisi email dan password lagi.
Setelah itu klik Go to Yahoo! Zimbra Desktop Tunggu proses download sampai selesai. Jika sudah selesai download, kamu bisa menggunakan aplikasi ini seperti ketika membuka email di browser.
Jika kita ingin mengirim email, klik New > New Email.
Kamu tinggal mengisi email seperti biasanya. Klik Send untuk mengirim.
Mudah bukan? Software ini menariknya bukan hanya untuk Yahoo! Mail saja, tetapi bisa juga Gmail atau yang lainnya. Aplikasi ini sangat bermanfaat terutama yang menggunakan koneksi internet volume base. Dengan demikian, bisa menghemat bandwidth.

Selamat mencoba semoga sukses ya…!!!!!!
Referensi
http://www.sudarma.info/2008/07/membaca-email-yahoo-tanpa-terhubung-ke.html.